Dewasa ini eksistensi logo sebagai salah satu elemen diferensiasi krusial suatu bisnis, punya peran yang tak bisa kita remehkan. Tak jarang pula keberadaan logo jadi sangat penting karena tergabung jadi merek bisnis itu sendiri. Karenanya, perlu untuk kita ketahui manfaat mendaftarkan logo untuk keberadaan bisnis kita saat ini.
Manfaat mendaftarkan logo sebagai merek bisnis tak hanya bakal memberi proteksi tapi juga memberi manfaat lain. Sebut saja seperti memberikan kredibilitas bisnis atau memberikan eksklusifitas hak kepada kita sebagai pemilik bisnis.
Tapi apakah manfaat mendaftarkan logo hanya sampai sebatas itu saja? Tentu saja tidak!
Artikel ini bakal jadi panduan kamu dalam memetakan lebih jauh soal manfaat mendaftarkan logo untuk bisnis kamu. Yuk simak jabaran lengkapnya di bawah!
Implementasi logo sebagai salah satu poin diferensiasi suatu bisnis, telah lama digunakan sejak zaman dahulu. Namun sebelum mengetahui mengapa harus melindungi logo dan manfaat mendaftarkan logo, kamu juga harus tahu payung legal apa saja yang melindungi eksistensi logo itu sendiri — khususnya dalam ranah hukum di Indonesia.
Logo ialah salah satu wujud merek yang mana mungkin banyak bisnis-bisnis di luar sana pakai. Tujuannya tak lain sebagai poin diferensiasi antara bisnis mereka dengan bisnis di luar sana. Karenanya, makin unik dan khas suatu logo, maka makin stand out pula bisnis tersebut di mata banyak orang.
Tipe-tipe logo yang bisnis pakai pun kini makin hari juga makin variatif — mulai dari yang berbentuk logo dua dimensi hingga yang tiga dimensi.
Beberapa manfaat berikut bakal bisa kamu dapatkan dari memiliki logo untuk bisnismu:
First impression atau impresi pertama merupakan sesuatu yang penting untuk semua bisnis miliki — dan logo bisnis berperan membantumu dalam mewujudkan hal ini.
Semakin khas logo bisnis yang kamu miliki akan semakin banyak mata yang tertarik untuk mengetahui bisnismu lebih lanjut. Memberikan impresi pertama yang menarik lewat logo yang kamu sematkan dalam bisnismu bakal jadi tugas yang sangat penting di sini.
Ini mungkin fungsi logo yang paling umum, namun justru fungsi inilah yang akan membawa bisnismu berbeda dari para kompetitormu yang lain.
Ya, logo berfungsi sebagai sebuah elemen distingsi yang memberikan bisnismu sebuah ciri khas yang unik dari bisnis-bisnis lain di luar sana.
Mungkin sudah jadi rahasia umum bahwa sebuah logo yang jadi merek bisa menjadi identitas atau jati diri.
Mengapa begitu? Alasannya karena logo yang khas akan membentuk pandangan masyarakat terhadap bisnis dan produk-produk yang dihasilkan oleh bisnis tersebut. Sehingga, dari sini orang-orang juga bakal mulai mengasosiasikan bahwa logo tersebut merupakan ciri khas dari bisnis itu sendiri.
Pada rezim hukum Indonesia yang berlaku saat ini, logo telah menjelma sebagai salah satu objek yang punya payung regulasi di bawah aturan merek. Namun apakah semua logo bisnis punya proteksi legal secara otomatis? Jawabannya: Tentu tidak.
Logo yang bisa dapat proteksi legal hanyalah logo yang pebisnis daftarkan sebagai merek bisnis. Dengan kata lain, jika logo bisnis kamu tidak kamu daftarkan perlindungannya sebagai merek bisnis, maka logo tersebut tidak akan punya ‘benteng’ hukum yang melindunginya.
Karenanya, jadi penting untuk kamu untuk mulai memprioritaskan pendaftaran perlindungan logo bisnis sebagai merek bisnis kamu agar bisa dapat perlindungan.
Pasalnya, kalau kamu tak mendaftarkannya lebih dulu, maka peluang logo bisnis kamu bakal tercuri atau ditiru orang lain juga makin besar. Tak berhenti sampai situ, jika orang tersebut mendaftarkan logo tersebut lebih dulu, maka kamu pun juga tak akan bisa melakukan oposisi karena merekmu belum terdaftar secara sah.
Seperti yang sudah kita singgung pada poin sebelumnya bahwa manfaat mendaftarkan logo sangat bervariasi dan efektif dalam membantu kamu mengembangkan bisnismu ke jenjang yang lebih maju.
Tapi seperti apa sajakah keuntungan pendaftaran logo yang bisa kita dapatkan?
Berikut ini adalah beberapa poin-poin penting dari manfaat mendaftarkan logo yang bisa kamu peroleh, antara lain:
Manfaat mendaftarkan logo yang pertama tentu dari segi legal itu sendiri yakni bisa memberikanmu eksklusifitas hak atas logo tersebut untuk kamu gunakan dalam kepentingan komersial.
Makna eksklusifitas hak di sini juga berarti bahwa orang lain tidak akan punya kekuatan hukum untuk menggunakan logo merek yang sama dengan milikmu serta mencegah mereka dari mencuri logo merek yang sudah kamu daftarkan tersebut.
Eksklusifitas hak ini hal yang sangat vital dalam menjaga perbedaan brand dan menjamin kompetitor dalam mendompleng kesuksesan merek bisnis kamu yang mana juga jadi kunci penting kesuksesan sebuah bisnis.
Logo yang terdaftar sebagai merek bisnis juga dapat membantu kamu menjaga integritas merekmu dengan memastikan bahwa tak ada pihak lain yang menggunakan logo tersebut.
Saat pelanggan melihat logomu sudah terdaftar secara resmi, maka mereka juga akan percaya bahwa mereka telah membeli produk dari bisnis yang kredibel. Tentu hal ini bakal bisa meningkatkan loyalitas dan retensi yang kamu dapatkan ke depannya.
Manfaat mendaftarkan logo berikutnya adalah bisa membantu kamu dalam mendokumentasikan dengan jelas kepemilikan merek bisnismu, mempermudah penegakan eksklusifitas hak yang kamu miliki, dan mengurangi risiko kamu tersandung masalah hukum soal pelanggaran logo.
Kejelasan hukum ini bisa membantumu menghindari proses persidangan yang bakal memakan banyak waktu dan biaya di pengadilan. Karenanya, punya logo merek yang terdaftar dengan sah akan membantu kamu menangani pelanggaran yang mungkin terjadi di kemudian hari.
Mendaftarkan logo merek juga dapat menjaga bisnismu dari dampak finansial dan reputasi dengan mencegah orang lain untuk bisa memakainya tanpa seizin kamu sebagai pemiliknya.
Melindungi logo merek bisnismu membantumu dalam menghindari biaya-biaya yang akan datang dari permasalahan hukum dan potensi rebranding yang harus kamu lakukan jika merekmu tercuri dan ditiru orang lain. Hal ini bakal jadi investasi berharga kamu dalam membangun masa depan bisnis yang lebih aman dan terjaga keamanannya.
Eksistensi logo layaknya sebuah jati diri yang tak bisa kita pisahkan begitu saja dari bisnis itu sendiri. Jati diri bisnis yang terjaga dengan baik bakal membantu kita dalam meningkatkan kredibilitas usaha di mata pelanggan.
Bisnis yang kredibel tentu bakal punya value lebih yang bisa kamu manfaatkan dalam operasi jangka panjang. Maka dari itulah, jadi penting untuk selalu memprioritaskan perlindungan logo bisnis sebagai salah satu sarana investasi jangka panjang untuk bisnismu di masa depan.
Kabar baiknya, kini kamu tak perlu repot melakukan sendiri pendaftaran logo merekmu karena para profesional berpengalaman dari JasaMerek siap membantumu dalam mewujudkan impianmu dalam melahirkan logo yang aman dan terlindungi.
Serahkan pendaftaran merek bisnis kamu pada ahlinya dan hematlah waktumu untuk mewujudkan strategi bisnis kamu yang lainnya. Mari, daftarkan merek kamu sekarang juga!
Karena punya logo bakal memberikan banyak manfaat untuk bisnismu seperti impresi pertama yang baik, distingsi bisnis, dan memberikan jati diri bisnis.
Eksistensi logo untuk bisnis punya payung hukum yang sama dengan aturan merek di rezim hukum Indonesia saat ini, sehingga kalau kamu ingin logo kamu terlindungi maka harus kamu daftarkan sebagai merek bisnismu.
Mendaftar logo untuk bisnis bisa memberi banyak manfaat seperti memberikan proteksi legal, eksklusifitas.