Kelas Merek 12: Ini Jenis Barang dan Contoh Produknya

Kelas Merek 12

Apakah merek kamu sudah sesuai klasifikasinya? Misalnya, jika menjual kendaraan, kamu harus menggolongkan merek tersebut sebagai kelas merek 12. Namun, kendaraan macam apakah yang tergolong sebagai kelas tersebut?

Benar, setiap merek dan produk wajib terdaftar sesuai dengan jenis dan kelas mereknya. Jika tidak, terdapat risiko yang sangat fatal, terutama kehilangan perlindungan hukum merek tersebut secara legal.

Belum lagi, salah mengkategorikan merek dan produk sering sekali merupakan penyebab penolakan permohonan merk. Sekali lagi, penyebabnya merek pemohon tidak sesuai dengan klasifikasi mereknya.

Lantas, kendaraan apa saja yang tergolong sebagai kelas merek nomor 12? Mari simak artikel berikut untuk mengetahuinya.

Apa Itu Sistem Klasifikasi Merek?

Pertama, kelas merek merupakan sistem klasifikasi atau pengelompokkan bidang usaha oleh sebuah brand. Bahkan, sistem ini menjadi standar secara global untuk perlindungan merek secara hukum.

Klasifikasi merek ini pada dasarnya terbagi menjadi total 45 kelas berdasarkan Nice Classification. Hal ini juga tercantum pada Pasal 14 ayat (4) Peraturan Menteri Hukum dan HAM Nomor 67 Tahun 2016 tentang Pendaftaran Merek.

Sementara itu, Republik Indonesia juga sudah mengaturnya dalam Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 1993 Tentang Kelas Barang Atau Jasa Bagi Pendaftaran Merek dan Nice Classification edisi 11 tahun 2018.

Intinya, kode kelas merek ini bertujuan sebagai standar pembatas atas hak bagi merek dalam menjalankan usahanya, baik barang dan jasa.

Sekali lagi kode kelas terbagi menjadi total 45 kelas berbeda. Kelas 01-34 berupa barang (baik itu barang mentah, bahan setengah jadi, dan barang jadi). Sedangkan jasa tergolong ke dalam kelas 35-45.

Mengenal Kelas Merek 12

Jadi, sebenarnya barang macam apa yang harus tercantum pada kelas merek nomor 12? Seperti yang terungkap sebelumnya, kode merek 12 berfokus pada kendaraan.

Selain itu, tercantum pula kelas merek nomor 12 berisi alat untuk penggerak baik melalui darat, air, dan udara. Maka dari itu, sebuah brand yang berfokus pada bidang tersebut harus terdaftar ke dalam nomor tersebut agar mendapat perlindungan hukum.

Masih bingung mengidentifikasi barang atau jasa tergolong kelas merek apa? Jangan bingung! Jasa Merek siap membantu kamu untuk menentukan cara pilih kelas barang jasa merek. Cek langsung Klasifikasi Kelas Merek untuk lebih rincinya.  

Jenis Barang Kelas Merek 12

Selanjutnya, apa saja yang tergolong sebagai jenis barang dari kelas merek tersebut? Jika melihat dari definisi tersebut, sudah pasti brand yang menjual kendaraan harus terdaftar dalam kelas merek nomor 12.

Artinya, produk mobil, sepeda, sepeda motor, perahu, kapal, pesawat terbang, dan jet tempur tergolong ke dalam kelas merek tersebut. Pasalnya, keenam jenis produk itu berupa kendaraan.

Bahkan, kendaraan tersebut juga termasuk jenis alat berat seperti traktor yang berguna untuk pertanian, peternakan, dan konstruksi bangunan. Kendaraan untuk kereta bayi pun ikut tergolong sebagai kendaraan berdasarkan kelas nomor 12. 

Tetapi bagaimana dengan “alat untuk penggerak melalui darat, udara, atau air”? Nah, alat penggerak tersebut biasanya merupakan komponen dari kendaraan tersebut. Mulai dari roda, ban, kursi, setir, fender, dan bodi kendaraan.

Tidak sampai di situ, berbagai aksesoris pelengkap kendaraan ikut tergolong ke dalam kelas merek 12. Beberapa di antaranya berupa asbak untuk kendaraan, sarung kursi, dan cermin blind spot.

Contoh Produk Kelas Merek 12

Berikutnya, mari kita bahas beberapa contoh produk yang tergolong dalam kelas merek ini. Berdasarkan definisi tadi, cukup mudah untuk mengidentifikasi merek apa saja yang terdaftar dalam kelas merek ke-12.

Untuk mobil, kamu bisa dengan mudah menyebutkan brand Toyota, Daihatsu, Hyundai, Mitsubishi, Wuling, dan Esemka. Sedangkan untuk sepeda motor, contoh paling terkenalnya adalah Honda, Yamaha, dan Kawasaki.

Selanjutnya, untuk brand pesawat terbang, kamu bisa menyebutkan Boeing dan Airbus. Bagaimana, cukup sederhana, bukan?

Tetapi bagaimana dengan Gojek, Grab, Garuda Indonesia, dan PT Kereta Api Indonesia? Keempat brand ini tidak tergolong sebagai kelas merek nomor 12 karena hanya menyediakan jasa.

Alih-alih nomor 12, keempat brand tadi termasuk kelas merek 39, transportasi dan penyimpanan. Pasalnya, mereka hanya berperan bertujuan untuk memenuhi mobilitas konsumen dengan mudah.

Demikianlah pembahasan kelas merek 12 beserta jenis barang dan contoh produknya. Jangan sampai salah kategori kelas merek saat mengajukan brand kamu secara hukum ya!

Pakai Jasa Daftar Merek di Jasamerek.com!

Jangan tunggu sampai merek kamu diklaim brand lainnya! Klik di sini untuk mulai pakai jasa daftar merek dari kami untuk mudahkan proses klasifikasi dan meningkatkan keberhasilan pendaftaran merk. 

FAQ

Apa yang tergolong ke dalam kelas merek nomor 12?

Kendaraan seperti mobil, sepeda, sepeda motor, pesawat terbang, dan perahu. Bahkan, komponen penggeraknya serta aksesoris ikut termasuk.

Apakah brand yang telah terdaftar kelas merek nomor 12 bisa terpakai di kelas lain?

Tidak. Pendaftaran brand tersebut hanya berlaku untuk kelas yang sudah didaftarkan. Kalau ini memakai brand tersebut di kelas lain, kamu bisa mendaftarkannya kembali sesuai dengan kelasnya.

Kenapa wajib daftarkan merek secara hukum?

Pendaftaran merek pada dasarnya memakai asas “First to File”. Artinya, merek tersebut menjadi berhak bagi siapapun yang pertama kali mendaftarkannya.

Artikel Terkait
6 Cara Mempertahankan Merek yang Pebisnis Harus Tahu!

6 Cara Mempertahankan Merek yang Pebisnis Harus Tahu!

Ketahui Dasar Hukum Hak Merek Sebagai Dasar Perlindungan

Ketahui Dasar Hukum Hak Merek Sebagai Dasar Perlindungan

Pebisnis Harus Tahu Pentingnya Mendaftarkan Merek bagi UMKM

Pebisnis Harus Tahu Pentingnya Mendaftarkan Merek bagi UMKM

Perlindungan Hak Kekayaan Intelektual: Sistem dan Tujuannya

Perlindungan Hak Kekayaan Intelektual: Sistem dan Tujuannya

Cara Cek HKI Mudah dan Praktis bagi Pengusaha

Cara Cek HKI Mudah dan Praktis bagi Pengusaha

Cara Mendaftarkan HKI Praktis untuk Pebisnis Pemula

Cara Mendaftarkan HKI Praktis untuk Pebisnis Pemula

DAFTAR MEREK dengan Proses KILAT - Langkah Mudah untuk Perlindungan Instan